Beranda / Info Kita / Polres Sergai Salurkan Bansos untuk Korban Terdampak Bencana Banjir-longsor di Tiga Daerah Ini

Polres Sergai Salurkan Bansos untuk Korban Terdampak Bencana Banjir-longsor di Tiga Daerah Ini

 

Teks foto : Polres Sergai Salurkan Bansos untuk Korban Terdampak Bencana Banjir-longsor di Tiga daerah.(istimewa) 

Serdang Bedagai, Newsliputan.com – Polres Serdang Bedagai (Sergai) mengirimkan bantuan sosial sembako dan logistik untuk masyarakat terdampak bencana alam di Kabupaten Langkat, Kota Sibolga, dan Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng).

Bantuan yang dikirim ke Kabupaten Langkat terdiri dari beras, minyak goreng, gula pasir, air mineral, teh, garam, makanan instan, roti, pampers, hingga pembalut.Untuk Kota Sibolga, bantuan memiliki jenis serupa namun dalam jumlah lebih banyak, serta dilengkapi dengan telur ayam, bumbu penyedap, dan bahan pangan seperti bawang merah, bawang putih, serta jipang.

Kapolres Sergai, AKBP Jhon Sitepu, SIK MH, menggunakan tiga armada truk yang masing-masing menuju daerah tujuan.

“Bantuan logistik ini adalah bentuk empati dan kepedulian dari seluruh personel Polres Sergai kepada saudara-saudara kita yang terdampak bencana alam. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban dan memberikan harapan bagi warga yang mengalami musibah,” ujarnya

Tak hanya sembako, Polres Sergai turut mengirimkan 300 sak semen masing-masing 150 sak untuk Polres Sibolga dan Polres Tapanuli Tengah, guna mendukung kebutuhan pembangunan dan pemulihan infrastruktur pascabencana

“Semoga bantuan yang kami kirimkan ini dapat selamat sampai tujuan serta memberikan manfaat dan kekuatan bagi saudara-saudara kita yang terdampak bencana. Kami berharap semua pihak dapat bekerja sama membantu pemulihan sehingga kehidupan dapat kembali normal secepatnya,” terangnya.(rz)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *